Standard Post with Image

Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kal-Sel Raih Juara 3 Stand Terbaik KALSEL EXPO 2024

Banjarbaru- Rangkaian pelaksanaan kegiatan Kalsel EXPO 2024  yang diselenggarakan oleh Pemprov Kalsel akhirnya berakhir malam ini. Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka menyambut Hari jadi provinsi kalimantan Selatan ke 74 dan hut RI yang diikuti oleh 225 stand Pameran SKPD lingkup Provinsi dan Kabupaten Kota, instansi Vertikal, BUMN, Rumah sakit, Universitas serta UMKM. pada Minggu (22/0924)

 

Pada kesempatan ini, Dinas PKP meraih predikat Juara III stand terbaik dalam Kalsel EXPO 2024. Juara I diraih dinas Kehutanan sedangkan Juara II diraih oleh RSGM ulin.

 

"Alhamdulillah, stand Dinas PKP berhasil meraih juara III untuk kategori Stand Terbaik dalam penyelenggaraan Kalsel Expo 2024 dengan menampilkan secara jelas profil, inovasi dan program - program prioritas sektor pertanian dan ketahanan pangan," ungkap Plh Kadis PKP Imam Subarkah, saat menerima langsung penyerahan plakat dan piagam penghargaan oleh Gubernur Kalimantan Selatan yang diwakilkan oleh Sekretaris Daerah Roy Rizali Anwar


Partisipasi Dinas PKP dalam event ini dengan diharapkan turut mempromosikan produk-produk unggulan  dan inovasi Pertanian kepada masyarakat dan menjadi momentum yang berharga bagi para pelaku industri pertanian untuk bertukar pengalaman, berinovasi, dan memperluas jaringan disektor pertanian. Selain itu, pameran ini juga memberikan kesempatan kepada masyarakat umum untuk lebih mengenal dan mendukung produk-produk lokal khususnya dibidang pertanian.

"Saya atas nama pribadi dan Dinas Pertanian ketahanan Pangan dan UPTD lingkup pertanian, menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh panitia pameran Dinas PKP  yang telah bekerjasama dan berupaya secara maksimal menyiapkan fisik bangunan dan materi pameran dengan baik, namun dengan keberhasilan tersebut tidak berpuas diri, namun harus menjadi pemacu untuk pelayanan publik yang lebih baik pada masa mendatang," harap Imam Subarkah.


Pertanian Cemerlang,Indonesia Gemilang, Bergerak!!

Creat by : Humas DPKP/Nuril